Persiapkan Pemilu 2024, KPU Tabanan Hadir di Grand Istana Rama Hotel
KPU Tabanan, Dangin Carik – Dengan telah diselenggarakannya Pemilihan Serentak 2020 beberapa waktu lalu pada enam (6) Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Bali dan untuk mempersiapkan tahapan pelaksanaan Pemilu dan Pemilihan 2024, sesuai Surat Ketua KPU Bali Nomor 1288/PP.05/51/2021, tertanggal 18 Oktober 2021.


Maka dari itu, Ketua KPU Kabupaten Tabanan, I Gede Putu Weda Subawa beserta seluruh Anggota KPU Tabanan antara lain Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan, Luh Made Sunadi, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, I Wayan Sutama, Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, I Ketut Sugina serta Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat, Ni Putu Suaryani menghadiri kegiatan evaluasi Pemilihan Serentak tahun 2020 serta persiapan Pemilu dan Pemilihan tahun 2024 yang diselenggarakan KPU Provinsi Bali, bertempat di Grand Istana Rama Hotel, beralamat di jalan pantai Kuta –Bali pada Senin, (25/10/2021). Turut hadir pula Sekretaris KPU Tabanan, I Nyoman Swandika.

Tampak hadir Ketua KPU Bali, I Dewa Agung Gede Lidartawan dan para Anggota KPU Bali serta Sekretaris KPU Bali, I Made Oka Purnama, terlihat pula perwakilan KPU Kabupaten/Kota Se-Bali. Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan sambutan Ketua KPU Bali sekaligus membuka acara. Kemudian pembagian kelas untuk diskusi dari setiap Divisi dan Sekretaris. Diisi pula presentasi Divisi dan Sekretaris dari masing-masing Kabupaten/Kota, terakhir diadakan diskusi (tanya jawab).

Kegiatan yang dilaksanakan dalam situasi pandemi Virus Corona atau Covid-19, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan seperti menjaga jarak fisik atau physical distancing, menggunakan masker, menggunakan cairan pembersih tangan atau hand zanitizer serta mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.