Sosialisasi Rancangan Peraturan KPU, Dihadiri KPU Tabanan
KPU Tabanan, Dangin Carik – Komisioner KPU Kabupaten Tabanan yakni Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan, Luh Made Sunadi dan Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, I Wayan Sutama serta Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, I Ketut Sugina menghadiri Zoom Meeting sekitar pukul 11.00 Wita, bertempat di ruang rapat Kantor KPU Tabanan, Kamis (07/04/2022).

“Narasumber dari KPU, Bawaslu dan Kemenkumham. Materinya adalah sosialisasi rancangan Peraturan KPU tentang Pendaftaran, Verifikasi dan Penetapan Partai Politik. Kegiatan tadi diselenggarakan oleh Ditjen. Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri,” jelas Sunadi saat dikonfirmasi. (Humas KPU Tabanan).
