H-2 Kirab Pemilu, KPU Tabanan Rapatkan Barisan
KPU Tabanan, Dangin Carik – Dalam rangka persiapan kegiatan Kirab Pemilu tahun 2024 yang akan yang akan diselenggarakan pada tanggal 18 Agustus 2023 nanti, maka KPU Kabupaten Tabanan melaksanakan rapat koordinasi perencanaan anggaran dan persiapan pelaksanaan Kirab Pemilu tahun 2024 di Kabupaten Tabanan, pukul 09.00 Wita, bertempat di ruang rapat KPU Tabanan, Rabu (16/08/2023).
Hadir dalam kegiatan yakni Ketua KPU Tabanan, I Gede Putu Weda Subawa serta seluruh Anggota KPU Tabanan, begitu juga hadir Sekretaris KPU Tabanan dengan Jajaran Kesekretariatan (Kasubbag dan Pelaksana). Turut hadir Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Se-Kabupaten Tabanan dengan mengajak Anggotanya yang membidangi sosialisasi, selain itu hadir perwakilan Bawaslu Kabupaten Tabanan.
Dipandu seorang pembawa acara dilanjutkan sambutan Ketua KPU Tabanan serta penjelasan secara rinci oleh Ni Putu Suaryani selaku Anggota KPU Tabanan Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM terkait acara Kirab Pemilu yang akan digelar KPU Tabanan di Taman Bung Karno Tabanan lagi dua hari mendatang.
Dibahas pula pembagian tugas serta tugasnya masing-masing, “Bekerjalah sesuai tupoksi,” ucap Ni Putu Suaryani. Jelang acara berakhir, I Gede Putu Weda Subawa mengungkapkan, “Harapan Kami, mari Kita bekerja bersama-sama demi suksesnya acara nanti.” (Humas KPU Tabanan).