Berita Terkini

Bimbingan Teknis Relawan Demokrasi Pemilu 2014

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tabanan pada hari Jumat melaksanakan Bimbingan teknis kepada para Relawan Demokrasi Pemilu 2014.

 

 

Acara ini berlangsung pada tanggal 28 Februari 2014 yang bertempat di Kantor KPU Tabanan Jl. PB Sudirman No. 1 Tabanan, yang dihadiri oleh Ketua KPU Tabanan didampingi Anggota KPU Kab. Tabanan serta Kasubbag Teknis dengan mengundang seluruh Relawan Demokrasi Pemilu 2014 sebanyak 25 orang Relawan.

 

Tujuan dilaksanakannya kegiatan bimtek ini adalah dalam rangka pembekalan tambahan relawan demokrasi pemilu 2014 guna mempersiapkan segala kebutuhan yang diperlukan di lapangan menjelang pemilihan umum legislatif 9 April 2014 mendatang.

 

Pelaksanaan bimbingan teknis ini dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Tabanan Luh Darayoni,SH dan dilanjutkan dengan pemberian materi bimtek oleh divisi sosialisasi yaitu Gede Weda Subawa, SE mengenai langkah-langkah yang harus dilakukan oleh para relawan demokrasi Pemilu dan sosialisasi Pemilu Cerdas (Ayo Memilih). Acara bimtek ini kemudian ditutup secara resmi oleh Ketua KPU Tabanan didampingi oleh anggota KPU Tabanan.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 346 kali