Berita Terkini

KPU TABANAN PERSIAPKAN PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH BERKELANJUTAN ( PDPB )

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tabanan persiapkan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan di Kabupaten Tabanan. Bertempat di Gudang Logistik Pillkada Serentak 2024, pada Jumat 16 Mei 2025 jajaran KPU Tabanan lakukan pilah data yakni Daftar Pemilih Tambahan yang diambil dari  Sampul Daftar Pemilih Pilkada untuk kemudian dimutakhirkan sehingga Pemilih yang belum masuk dalam Daftar Pemilih saat Pilkada Serentak 2024 lalu dapat dimasukkan kedalam Daftar Pemilih. 

Pengerjaan Pilah Data Pemilih Tambahan ini disaksikan pula oleh Ketua dan Anggota Bawaslu Tabanan sebagai bentuk sinergitas KPU Tabanan dan Bawaslu Tabanan saat ada ataupun tidak ada Tahapan Pemilu/Pemilihan di Kabupaten Tabanan. Kegiatan yang dilakukan oleh KPU Tabanan ini merupakan upaya KPU Tabanan untuk terus memutakhirankan Data Pemilih di Kabupaten Tabanan agar Data Pemilih menjadi semakin akurat saat Pemilu dan Pemilihan di masa masa mendatang.

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 197 kali